Sabtu, 07 Juli 2012

Lubang-lubang raksasa di dunia

Lubang raksasa yang terbentuk tiba2 di Guatemala city ini diduga karena banjir dan tanah longsor akibat topan tropis Agatha dan letusan gunung berapi yang melanda negara tersebut beberapa hari sebelumnya. Fenomena tanah ambles mendadak ini terjadi di seluruh dunia, foto2 dibawah membuktikan bahwa fenomena ini bukan yang pertama kalinya terjadi. 

Ada banyak dugaan penyebab terjadinya sinkhole (lubang raksasa) ini. Lubang bumi yang menganga ini bisa diakibatkan tekanan terhadap permukaan tanah yang terjadi ketika sebuah lapisan bawah tanah melemah dan tak mampu menopang struktur lapisan diatasnya. Tapi bisa juga ini terjadi dikarenakan pemompaan air tanah secara berlebihan, konstruksi bangunan modern, dan pertambangan,diduga bisa mempercepat proses sinkhole. 

1. Ini foto sinkhole di Guatemala 31 May 2010. Setidaknya dilaporkan 150 orang meninggal dalam tragedi tersebut termasuk satu bangunan bertingkat tiga. Dilihat dari foto kayak gak ada dasarnya, seperti pintu menuju ke dalam inti bumi. Apakah ada kehidupan lain di bawah sana ? Ahh..kebanyakan berkhayal gw kayaknya nich ^_^ 



2. Ini yang kedua kalinya terjadi di Guatemala, ini foto sinkhole yang terjadi pada 23 February 2007.  Gak kebayang kalo ngelongok ke bawah, kecemplung gak bisa balik ke atas!









3. Menurut info yg gw dapat di internet sinkhole sering terjadi di Florida, ini salah satu fotonya.







4. Foto berikut ini adalah Sarisarinama sinkhole di Bolivar, Venezuela. Sama namanya sama nama gw..hehe.. beneran lho, silahkan cek di mbah google kalo mo tahu lebih lanjut :-) Yang gw pikirin sekarang kalo kita masuk kebawah itu, kira2 bakal ketemu apa yach ? jenis tumbuhan, binatang yang belum kita pernah liat sebelumnya, atau mahluk lain beda dimensi/ manusia yang tertinggal peradaban mungkin gak?? Waduh...berkhayal lagi nich gw, kebanyakan baca artikel2 x-files sich :-D






5. Kalo yang ini namanya Mirny diamond mine di Siberia. Kedalaman 525 meter dan diameter atas 1200 meter. Telah ditetapkan larangan terbang di atas zona lubang karena beberapa helikopter pernah jatuh kedalam lubang tersebut...beuuuhh.. mengerikan! Coba lihat foto - perbandingan truk besar dan tambang berlian ini. Truk aja segitu, apalagi manusia ? membuktikan bahwa betapa kecilnya kita di dunia ini. 









6. Lubang ini merupakan spillway terbesar di dunia, terdapat di bendungan Monticello, California, Amerika. Digunakan apabila air sudah melebihi kapasitas waduk dan harus dikurangi volumenya. Dengan ukuran ini memungkinkan untuk mengkonsumsi 14.400 kubik air setiap detik.
  




7. Selanjutnya, foto ini dikenal dengan nama “Great Blue Hole” terletak 60 mil dari pantai pesisir Belize. Permukaan diameter lubang adalah 0,25 mil, dengan kedalaman mencapai 145 meter. Ada banyak blue hole sebenarnya, biasanya terdapat di Bahamas dan Belize. Lubang ini makin terlihat mengagumkan, disebabkan adanya elkhron karang yang tumbuh ke permukaan. Lubang ini punya dinding yang tipis sekitar 44 meter dengan formasi stalaktit. 





Konon lubang ini terbentuk sejak jutaan tahun yang lalu, Blue Hole adalah sebuah gua kering yang besar pada zaman es dulu. Pada zaman es permukaan laut lebih rendah daripada sekarang. Jadi ketika zaman es berakhir, es yang ada mencair, pada saat itulah permukaan laut naik dan gua tertutup air laut hingga terbentuklah Blue Hole. Terkenal sebagai tempat favoritnya para penyelam, karena memang disana para penyelam dapat melihat stalaktit-stalaktit gua, terumbu karang, dan berbagai jenis ikan. 

Sebelumnya gw pernah nulis tentang Flaming crater in Turkmenistan, sama kerennya seperti foto2 diatas, terkenal dengan nama "the door to hell". Bisa dilihat di sini foto2nya.

Btw, udah jam 3 pagi sekarang, sebenarnya masih banyak lubang2 raksasa dunia lainnya yg gw mo tulis, tapi mungkin lain kali aja dech, secara udah 9 foto juga yang gw taro, kepanjangan postnya..hehe. Kalo lubang2 yang lain mengerikan, buat gw Blue Hole ini favorit gw, lubang ini membuat gw berdecak kagum karena kecantikannya. ..ahh..liat foto ini jadi pingin nyelem :-)

Tidak ada komentar:

Translate